Jelang Belanda v Meksiko
Yova Adhiansyah Sabtu, 28 Juni 2014 - 18:52 WIB Sneijder Puji Formasi Baru Belanda / Reuters (Edgard Garrido)FORTALEZA - Wesley Sneijder memberikan pujian terhadap formasi baru Belanda yang diterapkan Louis van Gaal selama di Piala Dunia 2014.Tim nasional Belanda seperti diketahui tak pernah lepas menerapkan strategi 4-3-3. Gaya menyerang dan permainan serangan balik menjadi ciri khas mereka di setiap pertandingannya. Akan tetapi, ada sedikit berbeda ketika tradisi itu ditabrak van Gaal.
Pasalnya, mantan pelatih Barcelona itu mengubah formasi menyerang menjadi 5-3-2. Saat Strootman absen membela tim berjulukan Oranje tersebut di Piala Dunia tahun ini lantaran mengalami cedera lutut.
Walau formasi itu sempat dipertanyakan, namun Sneijder cs sukses mengantarkan Belanda menembus babak 16 besar. Kini, jelang laga melawan Meksiko, bintang Galatasaray itu pun memberikan pujian kepada van Gaal.
Bukan hanya pujian, mantan pemain Real Madrid itu juga memberikan pendapat kepada pelatih anyar Manchester United untuk terus menjalankan proyek ini dengan sebaik mungkin.
"Ketika Belanda menang, suasana selalu fantastis. Padahal kami berada di grup yang sangat sulit dan sebelum turnamen, banyak orang yang mengatakan bahwa kita kurang dalam melakukan serangan. Sebab hanya sedikit yang mampu menembus pertahanan lawan. Tapi kita selalu percaya dan (sebelum Piala Dunia) kami mulai memainkan sistem baru. Dari itu, kepercayaan diri mulai tumbuh lebih dan lebih," aku Sneijder dikutip Soccerway, Sabtu (26/6).
"Bagi sebagaian pemain, mungkin ini adalah sistem baru dan harus melaksanakan tugas itu meskipun agak sedikit berbeda. Sehingga diperlukan beberapa pelatihan dan pertandingan persahabatan menggunakan formasi ini. Semua orang tahu apa yang diharapkan, semua orang tahu apa yang harus dilakukan. Dan kami selalu tahu bahwa pada serangan balik kami sangat berbahaya," tutupnya.
(bbk)
View the original article here
0 comments:
Post a Comment