Dikembangkan dari model yang dimainkan dalam video game Grand Turismo 6, Concept 2020 diinformasikan sebagai gaya baru untuk GT-R selanjutnya.
"Saya tidak bisa bicara tentang GT-R tapi bisa mengatakan styling, bentuk, volume dan nuansa di sini adalah sesuatu yang akan Anda lihat di masa depan," ucap Manajer Desain Nissan, Darryl Scriven kepada Autocar, Sabtu (28/6/2014).
Dia menambahkan, ada isyarat mobil ini mengambil kendaraan (Nissan) lainnya. Ada juga isyarat akan hadir pada 2020.
Tampilannya menghabiskan waktu sembilan bulan didesain di pusat desain Eropa Nissan di London. Seorang insinyur tehnik di Jepang, memberikan informasi, Concept 2020 akan siap di-download pada permainan GT6 di PlayStation 3 mulai bulan depan.
Awalnya, model ini didesain secara digital, berangkat dari desain utama mobil konvensional, yang dikatakan oleh Desainer Michael Rienth sebagai proyek mimpi. Kemudian desain Rienth dijadikan sebagai konsep dari sejumlah masukan dalam kompetisi internal global yang diadakan oleh Nissan. "Itu yang pada dasarnya kita selalu impikan, tapi sesuatu yang tidak pernah terjadi," katanya.
Meskipun rincian tentang jenis kinerja Concept 2020 untuk di video game masih rahasia, Wakil Presiden Pusat Desain Eropa Nissan, Koji Nagano menegaskan, bahwa mobil ini memiliki kekuatan hibrid powertrain 3.5 liter. Nissan GT-R berikutnya akan ditambah melalui penggunaan hibridisasi.
View the original article here
0 comments:
Post a Comment