Van Persie Bukan Algojo Penalti Belanda ?

Posted by Master Publishing on Thursday, 12 June 2014

Jelang Spanyol v Belanda

Hariyanto Kurniawan

Rabu,  11 Juni 2014  -  20:48 WIBRobin van Persie tidak melakukan latihan tendangan penalti namun tetap disertakan dalam latihan permainan dibawah pengawasan asisten pelatih Patick Kluivert/reuters Robin van Persie tidak melakukan latihan tendangan penalti namun tetap disertakan dalam latihan permainan dibawah pengawasan asisten pelatih Patick Kluivert/reuters

SAO PAULO - Striker andalan sekaligus kapten Belanda Robin van Persie absen saat rekan-rekannya berlatih penalti di Estadio Jose Bastos Padilha Gavea, Selasa (10/6). Mereka yang ambil bagian adalah Arjen Robben, Dirk Kuyt, Wesley Sneijder, Jonathan de Guzman, dan Nigel de Jong.

Van Persie meninggalkan sesi tersebut meski tidak mengalami masalah pada sesi latihan penuh. Absennya pemain Manchester United ini menimbulkan spekulasi terkait kebugarannya. Dia dikhawatirkan tidak cukup fit untuk bermain 120 menit saat timnya harus melakoni adu penalti.

Meski begitu, van Persie tetap masuk bayangan tim utama Belanda. Dia bersama 12 rekannya menjalani sesi training match yang dipimpin asisten pelatih Patrick Kluivert. Sedangkan pelatih Louis van Gaal Gaal memantau 10 pemain lain, termasuk di antaranya Klaas-Jan Huntelaar, Memphis Depay, Leroy Fer, dan Jeremain Lens.

Selain van Persie dan kelima proyeksi algojo penalti Belanda, mereka yang berpotensi masuk tim utama De Oranje mencakup Jasper Cillessen, Bruno Martins Indi, Stefan de Vrij, Daryl Janmaat, Ron Vlaar, Daley Blind, dan Jordy Clasie.

Latihan ini adalah persiapan terakhir Belanda di Rio de Janeiro sebelum berangkat ke Salvador. Mereka terbang ke sana Rabu (11/6) siang waktu setempat untuk menghadapi Spanyol pada laga pembuka Grup B di Arena Fonte Nova keesokan harinya.

(bbk)



View the original article here



Peliculas Online


0 comments:

Post a Comment

.comment-content a {display: none;}